Marketing Plan atau Rencana Pemasaran merupakan cara
bagaimana kita mencapai sasaran pemasaran. Hal tersebut adalah penerapan
strategi, sekaligus roadmap yang akan memandu kita dari satu titik ke
titik lainnya. Rencana pemasaran adalah soal “bagaimana” kita mencapai tujuan
pemasaran. Cause setiap bisnis membutuhkan rencana
pemasaran..
Persoalannya, kebanyakan orang berusaha untuk mencapai
“bagaimana” tanpa terlebih dahulu mengetahui “apa.” Hal ini bisa berakhir
dengan membuang-buang sumber daya bagi perusahaan, baik waktu maupun uang. Ketika
berbicara tentang pemasaran, kita harus senantiasa mengenali apa dan kemudian
menggali bagaimana. Strategi adalah pemikiran, sementara perencanaan adalah
tindakan. Disini saya akan memberikan sebuah studi kasus dari rencana
pemasaran. Rencana pemasaran berikut adalah sebuah rencana pemasaran
bisnis kecil yaitu dealer pulsa elektrik yang saya jalankan.
Bisnis Mudah
yang Menjanjikan..
Secara teknis, misi adalah pembukaan dari
seluruh Rencana bisnis, sebagai bagian dari Rencana Pemasaran. Bagian tersebut
dimasukkan disini sebagai informasi untuk pembaca…
Misi yang saya
tuangkan disini dengan Meningkatkan keejahteraan masyarakat dengan
usaha/kerja dan melahirkan Entrepreneur-entrpreneur yang bergerak dalam
komunikasi.
Adapun latar belakangnya. Dalam dunia bisnis,
pemasaran pulsa elektrik memang mempunyai peranan yang sangat penting. Salah
satu peranannya bagaimana mendapatkan downline dan ketertarikan dari konsumen
untuk berbelanja produk kita. Bahkan, tidak sedikit dari dealer yang memilih
beberapa cara ekstrim untuk menarik pelanggan misalnya di beri modal dulu.
Bisnis pulsa saat ini merupakan salah satu bisnis yang cukup prosepektif, hal
inipun ditandai dengan banyaknya orang-orang yang membuka agen penjualan pulsa
dimana-mana baik berskala kecil ataupun besar. Kebutuhan pokok yang terbaru adalah
kebutuhan akan “Sarana Telekomunikasi”. Pulsa adalah salah satu
"nyawa" dari alat komunikasi berupa handphone. Munculnya Sarana
Telekomunikasi menjadi bagian elemen kebutuhan dapat dilihat dari jumlah
pemilik handphone dan pelanggan cellular aktif yang mencapai angka lebih dari
100 juta pelanggan.
Jenis Usaha yang saya jalankan adalah menjual
berbagai macam pulsa dengan harga yang terjangkau. Adapun Prospek Usaha Bisnis yang saya jalani
ini sangat cocok dalam kehidupan sekarang, karena saat ini Teknologi semakin
berkembang dan maju. Makin berkembang dan maju nya teknologi dan komunikasi,
mendorong saya untuk mendirikan bisnis yang bergerak di bidang Pulsa. Usaha
yang didirikan masih termasuk usaha kecil-kecilan dan hanya dijual disekitar
lingkungan perkuliahan dan lingkungan perkantoran kedua orangtua saya.
Promosi dan pengembangan produk, Pemasaran
yang paling mudah dan murah adalah dari mulut ke mulut. Dimulai dari
orang-orang terdekat. Menjalin Komunikasi dengan Orang Lain Maksudnya agar
tidak ketinggalan informasi diperlukan mata-mata dalam menjalankan usaha,
tentunya mata-mata dalam arti positif yaitu orang yang bertugas mengumpulkan
informasi untuk mendukung kemajuan usahanya. Memperluas jaringan komunikasi
sangatlah penting selain mempermudah mendapatkan informasi juga dapat
memperluas daerah pemasaran. Strategi penjualan personal (Personal Selling). Cara
ini memanfaatkan relasi dan pelanggan yang merasa puas terhadap jasa saya untuk
menjalankan promosi. Sehingga secara otomatis terjadi promosi dari mulut ke mulut
yang dijalankan oleh para mitra bisnis yaitu para pelanggan.
Strategi
Pemasaran yang dilakukan melakukan penjualan produk ini secara tunai.
Agen-agen pulsa yang mengambil produk kami akan diberikan pelayanan terbaik
berupa kelancaran pengiriman pulsa secara cepat, dan sedikit kemungkinan adanya
trouble. UPT (Unit Selling Point ) yang kita berikan adalah apabila dalam satu
minggu agen-agen pulsa yang bergabung dengan kami melakukan deposit sebesar Rp
1.000.000,- maka akan mendapatkan bonus pulsa sebesar Rp 5.000,- (kelipatan
satu juta).
Analisa
Usaha, Bisnis counter hp (penjualan pulsa ) dan printing ini
memang sudah banyak dipasaran, akan tetapi orang-orang yang memerlukannya pun
masih sangat banyak bahkan dapat terus bertambah. Sehingga bisnis ini masih
memiliki prospek yang baik dan dapat menghasilkan keuntungan yang besar.
Ditambah lagi bila cara promosi dan pemasarannya berbeda dari UKM lain yang
sudah ada dan memiliki ciri khas, maka akan dapat menambah minat masyarakat.
Hal ini dikarenakan masyarakat cenderung tertarik terhadap hal-hal yang baru
dan unik.
Analisa Persaingan dalam
dagang tidak pernah bisa dan tidak perlu dihindari. Menjadi bagian dari
strategi perusahaan untuk dapat membendung dan memenangkan persaingan di
dunia bisnis pemasaran ini, pulsa merupakan kebutuhan primer pada zaman
sekarang. Oleh karen aitu banyak sekali dealer – dealer maupun agen-agen pulsa
yang bermunculan. Dengan banyaknya pesaing, maka tidak mudah ketika mengajak
agen-agen untuk bergabung dengan dealer lainnya, jika sebelumnya sudah ikut
dealer yang lain
Tidak ada komentar:
Posting Komentar